Senin, 14 Maret 2011

Liverpool tundukkan ManU 3-1

Liverpool tundukkan ManU 3-1




Dirk Kuyt dan Luis Suarez
Dirk Kuyt mencetak hat-trick dari umpan-umpan Luis Suarez

Liverpool menundukkan Manchester United 3-0, dalam pertandingan Liga Primer di Anfield lewat hat-trick Dirk Kuyt.

Permainan gemilang pemain asal Belanda itu merupakan pukulan bagi anak-anak asuhan Alex Ferguson yang memimpin di posisi puncak klasemen sementara.

Kekalahan ini merupakan kekalahan kedua ManU dalam Liga Promer dalam waktu seminggu setelah pada hari Selasa lalu mereka tunduk 1-2 dari Chelsea.

Saat ini ManU hanya tiga poin di atas Arsenal yang berada di posisi kedua klasemen.

Kuyt mencetak gol pembuka di menit ke-34 dari jarak dekat setelah rekan satu timnya Luis Suarez berhasil mendekatkan bola ke gawang Edwin van der Sar yang kemudian disundul oleh Kuyt.

Lima menit kemudian Kuyt menyarangkan gol kedua karena kesalahan pemain ManU, Luis Nani.

Di babak kedua Kuyt semakin memperbesar perbedaan skor dengan menyelesaikan tendangan bebas Luis Suarez yang gagal ditangkap oleh van der Sar.

Manchester United sempat sedikit menyelamatkan muka lewat tendangan pemain pengganti Javier Hernandez saat injury time.

ManU masih berada di posisi puncak klasemen sementara dengan 60 poin, disusul Arsenal dengan 57 poin, sedangkan Liverpool di posisi keenam dengan 42 angka.

Wolves tahan Spurs

Sementara itu klub yang terancam relegasi, Wolves, berhasil menahan imbang Tottenham Hotspurs 3-3.

Pemain pengganti Wolves Steven Fletcher berhasil membobol gawang Spurs pada menit-menit terakhir sehingga klub tersebut berhasil meraih satu angka.

Namun hasil seri itu tidak berhasil mengangkat Wolves dari kelompok relegasi di posisi sementara dua dari bawah.

Sedangkan Tottenham tetap berada di peringkat lima Liga Primer, di bawah Chelsea.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar